Minggu, 30 Oktober 2011

TERAPI KESEHATAN TERUNIK

1. Manfaat Air Liur Bekicot
    Mungkin banyak diantara kita yang belim mengetahui khasiat air liur bekicot. Ternyata meski terlihat menjijikan, air liur bekicot banyak manfaatnya, seperti: untuk menyembuhkan sakit gigi, sebagai obat luka, baik luka bakar, luka sayat, dan luka tergores, dapat juga untuk mengobati sakit gatal-gatal pada kulit, karena alergi atau digigit serangga sekalipun. Bahkan, air liur bekicot juga dapat digunakan untuk mengobati penyakit kuning

2. Keong Laut

Keong laut yang beracun dan mematikan ternyata mempunyai banyak manfaat. Seorang ilmuwan Idomero Olivera, PhD berhasil menemukan manfaat keong racun tersebut. Olivera berhasil mengisolasi senyawa-senyawa dalam racun keong tersebut yang dikembangkan menjadi obat pereda nyeri Ziconotide.

3. Lidah Buaya


Sudah terbukti bahwa lidah buaya mempunyai banyak manfaat, ada yang diproduksi sebagai bahan kosmetik, bahan obat, bahkan sebagai bahan makanan dan minuman. Ramuan lidah buaya dapat dipergunakan untuk menyembuhkan berbagai penyakit, antara lain : radang tenggorakan, diabetes, penurunan kadar gula darah, penyubur rambut, batuk, perawatan kulit, dan masih banyak lagi.

4. Ulat Sutra
Ulat sutra selain dapat digunakan pada bidang tekstil, ternyata juga bermanfaat di bidang kesehatan. Ulat sutra yang digunakan sebagai pengobatan adalah larva yang kering (4-5 tahun) yang mati karena penyakit muskadin putih yang disebabkan jamur Beauveria bassiana, ulat ini bermanfaat untuk mengobati masuk angin, meringankan kejang-kejang dan mencairkan dahak.

5.Lintah
Sudah banyak diketahui, bahwa lintah sering dipakai untuk terapi kesahatan. Air liur lintah mengandung obat bius alami, antibiotik, enzim yang menguntungkan dan anticoagulant yang dapat mencegah stroke dan serangan jantung. Lintah sering digunakan untuk menyerap darah-darah kotor.

6. Tokek

Daging tokek sangat bermanfaat untuk mengobati berbagai penyakit. Daging tokek dapat mengobati penyakit asma, penyakit kulit, gatal-gatal, korengan, kudis, eksim. Bahkan dikabarkan bahwa lidah dan empedu tokek berukuran besar dapat menyambuhkan tumor ganas

7. Petai


Petai memiliki bau yang khas dan sangat tajam, tetapi dibalik itu, petai tenyata mempunyai banyak manfaat untuk tubuh manusia. Petai mengandung trytophan yaitu semacam protein yang diubah tubuh menjadi serotonin. Khasiat petai, antara lain: menurunkan tekanan darah tinggi, mengurangi anemia, mengatasi sembelit, meningkatakan kemampuan otak, menghindari mual dan mabuk, menenangkan saraf, mangurangi efek dari kekenyangan, mengatur suhu tubuh, menghindari stres, menurunkan resiko stroke, dan masih banyak lagi

8. Laba-laba

Jaring laba-laba mempunyai kekuatan yang luar biasa, jaring laba-laba mempunyai kekuatan lima kali lebih kuat daripada serat baja, dan dua kali lebih lentur daripada serat nylon. Selain itu serat laba-laba juga mengandung 40% alanin. Serat laba-laba dapat digunakan untuk material komposit antipeluru, dapat juga digunakan untuk selubung peralatan elektronik, pesawat terbang, mobil, dan bahkan kendaraan militer.

9. Bisa Ular
Melalui sebuah penelitian, ternyata bisa ular berbisa mengandung zat-zat yang berfungsi sebagai ACE Inhibitor atau sebagai penghambat angiotensin conveting enzyme, yang mana zat-zat ini berkhasiat untuk menurunkan tekanan darah yang tinggi dan mencegah terjadinya penyakit jantung

10. Lebah

Lebah merupakan hewan penghasil madu yang paling baik. Madu lebah dapat digunakan sebagai obat, madu lebah banyak mengandung hydrogen peroxide yang berfungsi membunuh kuman penyakit. Madu dapat digunakan untuk menyembuhkan luka bakar, bisul di kaki, luka setelah operasi, dan penyakit tenggorokan . Selain itu sengatan lebah juga dapat digunakan sebagai terapi, sengatan lebah ini dapat membantu menyembuhkan radang sendi. Selain itu sengatan lebah juga digunakan sebagai immunutherapy (sebagai kekebalan tubuh terhadap alergi sengatan lebah)

11. Jengkol
Jengkol yang sangat terkenal dangan baunya, ternyata memiliki banyak khasiat untuk kesehatan tubuh manusia. Jengkol banyak mengandung serat, mineral, dan asam jengkol, manfaatnya dalam dunia kesehatan antara lain : dapat mencegah penyakit jantung koroner, dan dapat mancegah diabetes.

12. Lobster dan Kepiting

Selain lezat dikonsumsi ternyata lobster dan kepiting mempunyai manfaat di bidang kesehatan.Lobster dan kepiting mengandung zat-zat yang dapat disusun menjadi sebuah glukosamin sebagai obat untuk sakit radang sendi

13. Bawang merah Vs Gula merah

Bawang merah vs gula merah dapat dipakai untuk mengobati luka luar, dengan cara: bawang merah dikunyah bersama dalam mulut sampai halus, kemudian dioleskan pada luka, biasanya luka dan pendarahan akan cepat mengering dan tidak terasa perih, bahkan tidak mninggalkan bekas luka. Cara menghaluskannya harus dikunyah, tujuannya adalah agar tercampur dengan air ludah yang ikut andil dalam proses penyembuhan

14. Bunga Jengger Ayam

Bagian tumbuhan ini yang dipakai sebagai pengobatan adalah bunga. Untuk luka berdarah, gatal-gatal karena gigitan serangga, dan wasir berdarah dapat menggunakan bunga ini dengan cara merebusnya dan kemudian membasuhnya pada luka. Sedangkan untuk penyakit yang lain, dapat digunakan bunga jengger ayam yang telah kering, dan dapat bermanfaat sebagai obat untuk menghentikan pendarahan, sebagai antiradang, dan dapat memperjelas penglihatan mata kita. Bunga ini rasanya manis dan sejuk

15. Undur-Undur
Undur-undur tinggal di dalam debu kering, dan banyak dijumpai di sekitar rumah. Undur-undur bermanfaat untuk menyembuhkan penyakit diabetes. Hal ini dapat terbukti pada penderita diabetes parah dengan mengkonsumsi undur-undur

16. Daun Sembukan


 Daun sembukan memiliki sifat membersihkan darah dan mendinginkan, daun ini juga mempunyai beberapa menfaat: sebagai penambahan nafsu makan, sebagai antibiotik, penghilang rasa sakit, mengobati kejang, rematik, melancarkan buang air kecil, mengobati diare, masuk angin, cacar, maag, mengobati nyeri luka

17. Tumbuhan Sarang Semut

Tumbuhan sarang semut (myrmecodia jack) merupakan tumbuhan epifit ( menempel pada tumbuhan lain ) tetapi bukan termasuk tumbuhan parasit yang merugikan inangnya. Tumbuhan sarang semut mengandung senyawa kimia flanoid dan tanin. Selain itu tumbuhan epifit ini mengandung mineral seperti kalsium, natrium, kalium, seng, besi, fosfor, magnesium, dan juga vitamin E. Tumbuhan sarang semut sangat bermanfaat untuk mengobati berbagai penyakit, seperti tumor, kanker, jantung, wasir, tukak lambung, asam urat. Bahkan tumbuhan sarang semut ini dapat memulihkan kondisi tubuh setelah melahirkan

18. Jamur


 Sebernanya berbagai antibiotik yang sudah kita kenal, sebagian besar berasal dari jamur, misalnya penicillin (sebagai penghambat pertumbuhan bakteri), doxorubicin (sebagai penghamt pertumbuhan sel kanker), cephalosporin (sebagai pembersih bakteri yang menyebabakan demam tifoid)





0 komentar:

Posting Komentar

 
Template Design By:
SkinCorner